Rabu, 20 Oktober 2010

PCE-10-07_Alur Komunikasi Pada Motherboard


alur komunikasi pada motherboard:

Pengertian Southbridge
:
southbridge merupakan salah satu dari dua chip pada chipset sebagai pengontrol bus IDE, USB, dukungan Plug and Play, menjembatani PCI dan ISA, mengontrol keyboard dan mouse, fitur power management dan perangkat lain.

Pengertian Northbridge:
Northbridge merupakan salah satu dari dua chip pada chipset yang menghubungkan prosesor ke memori system dan bus AGP dan PCI.

 
Perbedaan antara southbridge dengan northbridge:
tahukah kamu? Chipset utama pada mainboard ada dua yaitu Northbridge dan Southbridge. Fungsi Northbridge adalah menjembatani arus data di sekitar main Memory, Prosesor, Front Side Busdan AGP Bus juga mengatur kerja power management. Sementara itu fungsi Southbridge adalah mengatur kerja peripheral-peripheral semacam IDE Controller, PCI Bus, ROM Bios, Keyboard & Mouse, USB, Eth. LAN, Modem dan fungsi I/O lainnya.

Asal mula istilah northbridge dan southbridge:

Pemunculan istilah northbridge dan southbridge berawal dari kebiasaan dalam menggambar suatu bagan atau peta tentang arsitektur suatu komponen. CPU biasanya diletakkan pada bagian atas (puncak) bagan. Pada suatu peta, bagian atas selalu identik dengan arah utara. CPU kemudian dihubungkan dengan chipset melalui fast bridge atau jalur penghubung cepat yang menyambung langsung di bagian atas unit chipset. Itulah sebabnya mengapa bagian yang langsung berhubungan dengan CPU tersebut disebut northbridge. Northbridge ini kemudian dihubungkan dengan bagian bawah unit chipset melalui slow bridge atau jalur penghubung yang lebih lambat. Unit chipset bagian bawah ini kemudian disebut southbridge. Jika bagian atas menyimbolkan arah utara, dengan sendirinya bagian bawah menyimbolkan arah selatan. Itulah sebabnya disebut dengan istilah southbridge.


Pengertian BIOS
 
pernahkah anda mendengar istilah BIOS??

Kata BIOS juga dapat diartikan sebagai “kehidupan” dalam tulisan Yunani (Βίος).

BIOS, singkatan dari Basic Input Output System, dalam sistem komputer IBM PC atau kompatibelnya (komputer yang berbasis keluarga prosesor Intel x86) merujuk kepada kumpulan rutin perangkat lunak yang fungsinya melakukan hal-hal berikut:
 

1.    Inisialisasi (penyalaan) serta pengujian terhadap perangkat keras (dalam proses yang disebut dengan Power On Self Test, POST)
2.    Memuat dan menjalankan sistem operasi
3.    Mengatur beberapa konfigurasi dasar dalam komputer (tanggal, waktu, konfigurasi media penyimpanan, konfigurasi proses booting, kinerja, serta kestabilan komputer)
4.    Membantu sistem operasi dan aplikasi dalam proses pengaturan perangkat keras dengan menggunakan BIOS Runtime Services.
 

Jenis BIOS
Berikut adalah daftar produsen terkemuka dunia yang menghasilkan BIOS:

    * Acer Labs
    * American Megatrends Inc. (AMI)
    * Microid Research (MR BIOS)
    * Phoenix Technologies
    * LSI Logic
    * Winbond

Setiap produsen biasanya akan menghasilkan BIOS yang berbeda dari segi Kode Kesalahan (Error Code), Kode POST (POST Code), dan
Interrupt keys. Oleh itu cara penggunaan bagi setiap BIOS tersebut juga adalah berbeda.

Cara untuk mengakses BIOS
Program BIOS dapat diakses dengan menggunakan Interrupt keys yaitu dengan menekan satu atau dua kombinasi tombol tertentu saat komputer menjalankan operasi POST. Operasi POST adalah proses pengujian sistem saat komputer dibootkan.

Karena setiap produsen BIOS menghasilkan BIOS yang berbeda, maka Interrupt keys untuk setiap BIOS juga berlainan. Table berikut menunjukkan interrupt keys bagi setiap produsen BIOS:

......Produsen BIOS
...............................Tombol.................

BIOS AMI                                                      Del
BIOS Award                                    Del atau Ctrl Alt Esc
Compaq                                                        F10
IBM Aptivas dan Thinkpads                              F1
Microid Research (MR BIOS)                           Esc
BIOS Phoenix                                                F2
Komputer Riba Toshiba                      Esc, kemudian F1


Anda juga dapat mengetahui Tombol untuk sistem Anda dengan melihat teks kecil yang tertera di bagian bawah layar POST Anda.



========= ELECTRONIC SIGNATURE ==============
semoga bermanfaat,
arigato gozaimase..!!
^^,

posted by:
caniga atakiwa
pce-10-07
30210091

 


0 komentar: